JAKARTA. Poundsterling akhirnya melemah terhadap sejumlah mata uang utama dunia. Pelemahan poundsterling ini akibat pernyataan pejabat Bank of England (BoE) yang akan menahan suku bunga di level rendah. Di pasar spot hingga Jumat (13/12) pekan lalu, pasangan GBP/USD melemah 0,31% menjadi 1,6300 dan pasangan GBP/AUD melemah 0,60% menjadi 1,8185. Pairing EUR/GBP menguat 0,26% menjadi 0,8434. GBP melemah, setelah Kepala Ekonom BoE, Spencer Dale mengatakan, suku bunga akan tetap rendah sampai adanya pemulihan ekonomi berkelanjutan di Inggris. Dale mengatakan, bank sentral hanya akan meningkatkan suku bunga mengikuti pertumbuhan ekonomi.
Daru Wibisono, analis Monex Investindo Futures mengatakan, pergerakan pasangan mata uang EUR/GBP pada akhir pekan lalu masih bergerak sideway. Namun, euro masih lebih kuat bila dibandingkan dengan poundsterling meski pergerakannya masih dikisaran yang sempit.