JAKARTA. Ketua Dewan Pertimbangan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Zarkasih Nur mengatakan, besar kemungkinan partainya akan pindah gerbong dari barisan Koalisi Merah Putih ke koalisi Joko Widodo-Jusuf Kalla. Zarkasih memastikan, perubahan sikap politik ini semakin menguat setelah PPP menggelar musyawarah kerja nasional (mukernas) di Jakarta pada 23-24 September 2014 mendatang. Menurut dia, posisi PPP di Koalisi Merah Putih telah melahirkan konflik di internal partainya. Selaku ketua umum, kata Zarkasih, Suryadharma tak pernah menyampaikan secara terbuka terkait keputusan bergabung dalam Koalisi Merah Putih. "Mukernas nanti akan menentukan sikap politik PPP terhadap pemerintah. Karena dalam perjalanannya, kawan-kawan menghendaki PPP ada di pemerintahan Jokowi-JK karena posisi di Koalisi Merah Putih dianggap darurat," kata Zarkasih, saat dihubungi, Selasa (16/9/2014).
Sinyal PPP kabur dari Koalisi Merah Putih, besar
JAKARTA. Ketua Dewan Pertimbangan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Zarkasih Nur mengatakan, besar kemungkinan partainya akan pindah gerbong dari barisan Koalisi Merah Putih ke koalisi Joko Widodo-Jusuf Kalla. Zarkasih memastikan, perubahan sikap politik ini semakin menguat setelah PPP menggelar musyawarah kerja nasional (mukernas) di Jakarta pada 23-24 September 2014 mendatang. Menurut dia, posisi PPP di Koalisi Merah Putih telah melahirkan konflik di internal partainya. Selaku ketua umum, kata Zarkasih, Suryadharma tak pernah menyampaikan secara terbuka terkait keputusan bergabung dalam Koalisi Merah Putih. "Mukernas nanti akan menentukan sikap politik PPP terhadap pemerintah. Karena dalam perjalanannya, kawan-kawan menghendaki PPP ada di pemerintahan Jokowi-JK karena posisi di Koalisi Merah Putih dianggap darurat," kata Zarkasih, saat dihubungi, Selasa (16/9/2014).