JAKARTA. Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar berpendapat, isu lingkungan hidup setara dengan politik dan pertumbuhan ekonomi. "Sejak 2001 saya memikirkan isu lingkungan hidup seolah hanya dikaitkan dengan pencemaran dan perizinan, padahal isunya evolutif. Jadi, setara dengan isu politik dan pertumbuhan ekonomi," ujar Siti Nurbaya di Jakarta, Rabu (29/10/2014). Siti menyatakan, isu lingkungan meliputi banyak dimensi, tidak hanya soal pencemaran atau perizinan lahan. Dia menyebutkan, beberapa contoh yang termasuk dalam isu lingkungan, seperti kenyamanan masyarakat terhadap lingkungan sekitarnya, ketersediaan sumber daya alam, dan mobilitas penduduk.
Siti Nurbaya terima 4.000 SMS laporan lingkungan
JAKARTA. Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar berpendapat, isu lingkungan hidup setara dengan politik dan pertumbuhan ekonomi. "Sejak 2001 saya memikirkan isu lingkungan hidup seolah hanya dikaitkan dengan pencemaran dan perizinan, padahal isunya evolutif. Jadi, setara dengan isu politik dan pertumbuhan ekonomi," ujar Siti Nurbaya di Jakarta, Rabu (29/10/2014). Siti menyatakan, isu lingkungan meliputi banyak dimensi, tidak hanya soal pencemaran atau perizinan lahan. Dia menyebutkan, beberapa contoh yang termasuk dalam isu lingkungan, seperti kenyamanan masyarakat terhadap lingkungan sekitarnya, ketersediaan sumber daya alam, dan mobilitas penduduk.