KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Satuan Tugas (Satgas) Hak Tagih Negara atas Dana Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) menerima cicilan utang dari Sjamsul Nursalim. Total cicilan utang yang telah dibayarkan Sjamsul Nursalim mencapai Rp 150 miliar. Sjamsul merupakan salah satu obligor dana BLBI untuk Bank Dewaruci. "Obligor Sjamsul Nursalim yang merupakan obligor dari Bank Dewaruci pada tanggal 11, 17, dan 18 November 2021 telah melakukan pembayaran sebagian kewajibannya dengan nilai sebesar 150 miliar rupiah," ujar Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Mahfud MD saat konferensi pers, Senin (22/11).
Sjamsul Nursalim cicil utang BLBI, ini nomimalnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Satuan Tugas (Satgas) Hak Tagih Negara atas Dana Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) menerima cicilan utang dari Sjamsul Nursalim. Total cicilan utang yang telah dibayarkan Sjamsul Nursalim mencapai Rp 150 miliar. Sjamsul merupakan salah satu obligor dana BLBI untuk Bank Dewaruci. "Obligor Sjamsul Nursalim yang merupakan obligor dari Bank Dewaruci pada tanggal 11, 17, dan 18 November 2021 telah melakukan pembayaran sebagian kewajibannya dengan nilai sebesar 150 miliar rupiah," ujar Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Mahfud MD saat konferensi pers, Senin (22/11).