KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) memastikan pengeboran Blok Rokan oleh Chevron ditargetkan mulai pada November mendatang. Wakil kepala SKK Migas Fatar Yani Abdurrahman bilang dalam pekan depan tim audit lingkungan bakal melakukan kunjungan ke fasilitas Blok Rokan. Ini merupakan salah satu tahapan dalam diskusi kepastian investasi Chevron di Blok Rokan khususnya mengenai kewajiban lingkungan. Fatar menerangkan, SKK Migas menargetkan kesepakatan bisa dicapai pada Agustus nanti sehingga di November pengeboran dapat segera dimulai. "Chevron akan investasi di pengeboran karena merasa ada tanggung jawab menahan penurunan. Chevron tidak full menikmati, akan banyak dinikmati Pertamina," terang Fatar dalam Konferensi Pers Virtual, Jumat (17/7).
SKK Migas: Pengeboran Blok Rokan oleh Chevron ditargetkan dimulai pada November
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) memastikan pengeboran Blok Rokan oleh Chevron ditargetkan mulai pada November mendatang. Wakil kepala SKK Migas Fatar Yani Abdurrahman bilang dalam pekan depan tim audit lingkungan bakal melakukan kunjungan ke fasilitas Blok Rokan. Ini merupakan salah satu tahapan dalam diskusi kepastian investasi Chevron di Blok Rokan khususnya mengenai kewajiban lingkungan. Fatar menerangkan, SKK Migas menargetkan kesepakatan bisa dicapai pada Agustus nanti sehingga di November pengeboran dapat segera dimulai. "Chevron akan investasi di pengeboran karena merasa ada tanggung jawab menahan penurunan. Chevron tidak full menikmati, akan banyak dinikmati Pertamina," terang Fatar dalam Konferensi Pers Virtual, Jumat (17/7).