KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kapuas Prima Coal Tbk (ZINC) tengah berupaya mempercepat beroperasinya smelter timbal (Pb) miliknya. Direktur Keuangan ZINC, Hendra William mengatakan, akhir tahun ini smelter tersebut akan test product. "November-December ini kami sudah akan test product," ujarnya ditemui di paparan publik insidental Kapuas Prima, Jumat (3/11). Sedangkan commissioning smelter direncanakan dilaksanakan pada Januari tahun 2018 mendatang. "Investasi smelter timbal ini jika dihitung di luar dari modal kerja nilainya sekitar Rp 120 miliar," kata Hendra. Adapun smelter itu memiliki kapasitas pabrik 40.000 ton konsentrat timbal yang menghasilkan 20.000 ton timbal bullion per tahun.
Smelter timbal Kapuas Prima beroperasi di 2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kapuas Prima Coal Tbk (ZINC) tengah berupaya mempercepat beroperasinya smelter timbal (Pb) miliknya. Direktur Keuangan ZINC, Hendra William mengatakan, akhir tahun ini smelter tersebut akan test product. "November-December ini kami sudah akan test product," ujarnya ditemui di paparan publik insidental Kapuas Prima, Jumat (3/11). Sedangkan commissioning smelter direncanakan dilaksanakan pada Januari tahun 2018 mendatang. "Investasi smelter timbal ini jika dihitung di luar dari modal kerja nilainya sekitar Rp 120 miliar," kata Hendra. Adapun smelter itu memiliki kapasitas pabrik 40.000 ton konsentrat timbal yang menghasilkan 20.000 ton timbal bullion per tahun.