KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sarana Multigriya Finansial (SMF) akan menerbitkan obligasi total Rp 3 triliun. Obligasi Berkelanjutan VI Sarana Multigriya Finansial Tahap III Tahun 2022 ini merupakan bagian dari Obligasi Berkelanjutan VI Sarana Multigriya Finansial dengan total nilai Rp 17 triliun. Pada penerbitan obligasi tahap ketiga, SMF hanya menawarkan obligasi dalam satu seri. Obligasi SMF yang bertenor lima tahun ini menawarkan bunga tetap 6,95% per tahun. Berdasarkan pengumuman Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), Jumat (2/9), SMF menunjuk tujuh underwriter atau penjamin pelaksana emisi obligasi. Keenam underwriter ini adalah BRI Danareksa Sekuritas, BNI Sekuritas, CIMB Niaga sekuritas, Indo Premier Sekuritas, Maybank Sekuritas Indonesia, RHB Sekuritas Indonesia, dan Trimegah Sekuritas Indonesia.
SMF Akan Menerbitkan Obligasi Rp 3 Triliun, Ini Besaran Bunganya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sarana Multigriya Finansial (SMF) akan menerbitkan obligasi total Rp 3 triliun. Obligasi Berkelanjutan VI Sarana Multigriya Finansial Tahap III Tahun 2022 ini merupakan bagian dari Obligasi Berkelanjutan VI Sarana Multigriya Finansial dengan total nilai Rp 17 triliun. Pada penerbitan obligasi tahap ketiga, SMF hanya menawarkan obligasi dalam satu seri. Obligasi SMF yang bertenor lima tahun ini menawarkan bunga tetap 6,95% per tahun. Berdasarkan pengumuman Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), Jumat (2/9), SMF menunjuk tujuh underwriter atau penjamin pelaksana emisi obligasi. Keenam underwriter ini adalah BRI Danareksa Sekuritas, BNI Sekuritas, CIMB Niaga sekuritas, Indo Premier Sekuritas, Maybank Sekuritas Indonesia, RHB Sekuritas Indonesia, dan Trimegah Sekuritas Indonesia.