SMF Realisasikan Sekuritisasi Sebesar Rp 500 Miliar pada Tahun Lalu



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sarana Multigriya Finansial (SMF) melaporan kinerja bisnisnya yang diraih tahun 2022. Perseroan mencatat sekuritisasi yang berhasil terealisasi adalah sebesar Rp 500 miliar, terjadi perkembangan signifikan daripada tahun lalu yang sama sekali tidak ada realisasi.

“Kami berhasil merealisasikan sekuritisasi bersama BTN sebesar Rp 500 miliar,” ujar Direktur Keuangan dan Operasional Bonai Subiakto dalam Konferensi Pers SMF, Selasa (7/2).

Adapun SMF berhasil menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 11,29 triliun, meningkat 28% dibandingkan tahun 2021 yang sebesar 8,82 triliun. SMF juga telah merealisasikan pendanaan sebesar Rp 3,90 triliun.


Baca Juga: SMF Catat Akumulasi Pembiayaan Perumahan Mencapai Rp 89,75 Triliun

Di samping laporan kinerja bisnis, SMF juga melaporkan kinerja keuangannya sepanjang tahun 2022. Tercatat mereka telah menghimpun total aset sebesar Rp 32,96 triliun.

Capaian total aset tersebut ditopang dari kegiatan penyaluran pinjaman yang sebesar Rp 11,29 triliun, penerbitan surat utang Rp 3 triliun, dan term loan sebesar Rp 900 miliar.

Selain itu,  tercatat nilai pendapatan yang diraih SMF di tahun itu adalah sebesar Rp 1,80 triliun. Dari situ mereka mencatat laba bersih senilai Rp 417,69 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tendi Mahadi