KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rencana pemerintah membuat sistem kerja PNS yang fleksibel diantaranya bisa bekerja dari rumah, disambut hangat dari para pegawai di sejumlah kementerian dan lembaga pemerintahan. Puruhum misalnya, salah satu pegawai Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan, menilai rencana PNS bisa kerja dari rumah merupakan ide yang bagus. "Kalau untuk saya, manfaatnya mungkin akan sangat baik selama ada infrastruktur yang mendukung," ujarnya kepada Kompas.com, Jakarta, Minggu (11/8). "Kerja bisa lebih mobile dan fleksibel. Bisa jadi kualitas kerjanya menjadi lebih meningkat," sambung dia. Baca Juga: Tak semua PNS bisa bekerja dari rumah, posisi ini contohnya
Soal bekerja dari rumah, PNS happy atau sebaliknya?
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rencana pemerintah membuat sistem kerja PNS yang fleksibel diantaranya bisa bekerja dari rumah, disambut hangat dari para pegawai di sejumlah kementerian dan lembaga pemerintahan. Puruhum misalnya, salah satu pegawai Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan, menilai rencana PNS bisa kerja dari rumah merupakan ide yang bagus. "Kalau untuk saya, manfaatnya mungkin akan sangat baik selama ada infrastruktur yang mendukung," ujarnya kepada Kompas.com, Jakarta, Minggu (11/8). "Kerja bisa lebih mobile dan fleksibel. Bisa jadi kualitas kerjanya menjadi lebih meningkat," sambung dia. Baca Juga: Tak semua PNS bisa bekerja dari rumah, posisi ini contohnya