KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah tengah mendesain insentif pajak guna mendukung pengembangan industri film di tanah air. Adapun insentif pajak yang dimaksud adalah menggunakan skema rabat atau pengurang pajak. Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Kementerian Keuangan Febrio Nathan Kacaribu mengatakan, insentif tersebut sedang didesain bersama-sama antar kementerian/lembaga sehingga dapat mendukung sektor perfilman semakin berkembang. "Kita desain bersama-sama nanti bentuknya, belum spesifik, tapi memang pemerintah sedang mendesain untuk kebijakan mendukung sektor perfilman," ujar Febrio kepada awak media di Komples DPR RI, Senin (12/6).
Soal Insentif Pajak Untuk Industri Film, Kemenkeu: Kita Desain Bersama
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah tengah mendesain insentif pajak guna mendukung pengembangan industri film di tanah air. Adapun insentif pajak yang dimaksud adalah menggunakan skema rabat atau pengurang pajak. Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Kementerian Keuangan Febrio Nathan Kacaribu mengatakan, insentif tersebut sedang didesain bersama-sama antar kementerian/lembaga sehingga dapat mendukung sektor perfilman semakin berkembang. "Kita desain bersama-sama nanti bentuknya, belum spesifik, tapi memang pemerintah sedang mendesain untuk kebijakan mendukung sektor perfilman," ujar Febrio kepada awak media di Komples DPR RI, Senin (12/6).