KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) juga jadi hal yang diperhatikan saat program vaksinasi. Juru bicara program vaksinasi dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi menuturkan, bagi penerima vaksin yang merasakan adanya efek setelah vaksinasi dapat langsung mendatangi fasilitas pelayanan kesehatan (fasyankes) yang menjadi tempatnya mendapatkan vaksin. Adapun untuk syarat, Nadia menyebut tak ada syarat bagi penerima vaksin untuk mendatangi fasyankes terkait dengan KIPI. "Ke fasyankes tempat mendapatkan vaksin ya. Dan kalau KIPI tidak ada syaratnya," jelas Nadia pada Minggu (17/1).
Sejauh ini Nadia menyebut belum ditemukan laporan adanya KIPI dari program vaksinasi Covid-19 yang sudah dimulai pada 13 Januari lalu. Sampai saat ini Komisi Nasional (Komnas) KIPI juga menyebut, tidak ada laporan terkait adanya KIPI dari vaksin Covid-19. Baca Juga: Pemerintah siapkan regulasi tanggung kasus kejadian ikutan pasca imunisasi (KIPI) “Alhamdulillah sampai saat ini (15/1) belum ada laporan Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) serius yang terjadi, jadi apabila ada kejadian yang tidak diinginkan atau kejadian luar biasa masyarakat harus melapor ke fasilitas kesehatan," kata Ketua Komnas KIPI Hindra Irawan Satari dalam siaran pers yang diterima Kontan.co.id pada Minggu (17/1).