KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indosat Ooredoo Tbk (ISAT) menyebutkan rencana merger antara ISAT dengan PT Hutchison 3 Indonesia masih dalam tahapan awal atau baru tahap nota kesepahaman (MoU) yang tidak mengikat. Sehingga masih terlalu dini untuk menilai dampak merger tersebut ke bisnis ISAT. “Saat ini tahapan MoU tersebut masih sangat awal, sehingga masih sangat awal juga untuk menilai dampaknya ke bisnis dan operasi ISAT. Namun, bisnis ISAT saat ini masih berjalan seperti biasa, tidak ada dampak terhadap operasional, finansial maupun bisnis lainnya,” ujar Chief Financial Officer (CFO) ISAT, Eyas Naif Assaf dalam paparan publik yang berlangsung virtual, Selasa (12/1). Eyas melanjutkan, pihaknya pasti akan menyampaikan informasi terbaru jika ada perkembangan lebih lanjut dari merger yang terjadi ini.
Soal progres merger dengan Tri, begini pernyataan Indosat (ISAT)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indosat Ooredoo Tbk (ISAT) menyebutkan rencana merger antara ISAT dengan PT Hutchison 3 Indonesia masih dalam tahapan awal atau baru tahap nota kesepahaman (MoU) yang tidak mengikat. Sehingga masih terlalu dini untuk menilai dampak merger tersebut ke bisnis ISAT. “Saat ini tahapan MoU tersebut masih sangat awal, sehingga masih sangat awal juga untuk menilai dampaknya ke bisnis dan operasi ISAT. Namun, bisnis ISAT saat ini masih berjalan seperti biasa, tidak ada dampak terhadap operasional, finansial maupun bisnis lainnya,” ujar Chief Financial Officer (CFO) ISAT, Eyas Naif Assaf dalam paparan publik yang berlangsung virtual, Selasa (12/1). Eyas melanjutkan, pihaknya pasti akan menyampaikan informasi terbaru jika ada perkembangan lebih lanjut dari merger yang terjadi ini.