JAKARTA. Teka-teki mengenai rencana pemerintah untuk membentuk perusahaan BUMN reasuransi kemungkinan akan segera terjawab. PT Asuransi Ekspor Indonesia (ASEI) yang digadang-gadang menjadi induk dari hasil merger tiga perusahaan reasuransi saat ini tengah menanti keputusan dari Kementrian BUMN mengenai rencana pembentukan reasuransi. Direktur Utama ASEI, Eko Wari Santoso mengungkapkan pada Maret ini kemungkinan sudah akan ada keputusan dari Kementrian BUMN selaku pemegang saham ASEI terkait pembentukan perusahaan reasuransi. Untuk itu pihaknya sampai saat ini masih menanti keputusan resmi Kementerian BUMN tersebut. “Saat ini belum ada keputusan, dari Kementrian BUMN belum ada keputusan. Namun di bulan Maret ini kemungkinan sudah ada keputusan terkait keingingan pemegang saham mengkonsolidasi portofolionya," ujar Eko kepada KONTAN minggu (16/3).
Soal reasuransi, ASEI tunggu keputusan BUMN
JAKARTA. Teka-teki mengenai rencana pemerintah untuk membentuk perusahaan BUMN reasuransi kemungkinan akan segera terjawab. PT Asuransi Ekspor Indonesia (ASEI) yang digadang-gadang menjadi induk dari hasil merger tiga perusahaan reasuransi saat ini tengah menanti keputusan dari Kementrian BUMN mengenai rencana pembentukan reasuransi. Direktur Utama ASEI, Eko Wari Santoso mengungkapkan pada Maret ini kemungkinan sudah akan ada keputusan dari Kementrian BUMN selaku pemegang saham ASEI terkait pembentukan perusahaan reasuransi. Untuk itu pihaknya sampai saat ini masih menanti keputusan resmi Kementerian BUMN tersebut. “Saat ini belum ada keputusan, dari Kementrian BUMN belum ada keputusan. Namun di bulan Maret ini kemungkinan sudah ada keputusan terkait keingingan pemegang saham mengkonsolidasi portofolionya," ujar Eko kepada KONTAN minggu (16/3).