KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memastikan diskusi skema Badan Layanan Umum (BLU) batubara masih terus berlangsung. Direktur Jenderal Mineral dan Batubara Kementerian ESDM Ridwan Djamaluddin mengungkapkan, masih ada sejumlah aspek yang tengah didalami antara Kementerian terkait. "Diskusi masih berlangsung dan masukan dari Komisi VII (DPR RI) juga menjadi bagian yang didiskusikan," ungkap Ridwan dalam Konferensi Pers Minerba, Kamis (20/1). Kendati demikian, Ridwan masih belum merinci skema apa saja yang kini tengah didalami ataupun soal gambaran skema yang bakal diterapkan nantinya. Rencana pemerintah mendorong skema BLU batubara ini pun sebelumnya menuai penolakan dari sejumlah kalangan khususnya dari Komisi VII DPR RI.
Soal Skema BLU Batubara, Ini Kata Dirjen Minerba Kementerian ESDM
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memastikan diskusi skema Badan Layanan Umum (BLU) batubara masih terus berlangsung. Direktur Jenderal Mineral dan Batubara Kementerian ESDM Ridwan Djamaluddin mengungkapkan, masih ada sejumlah aspek yang tengah didalami antara Kementerian terkait. "Diskusi masih berlangsung dan masukan dari Komisi VII (DPR RI) juga menjadi bagian yang didiskusikan," ungkap Ridwan dalam Konferensi Pers Minerba, Kamis (20/1). Kendati demikian, Ridwan masih belum merinci skema apa saja yang kini tengah didalami ataupun soal gambaran skema yang bakal diterapkan nantinya. Rencana pemerintah mendorong skema BLU batubara ini pun sebelumnya menuai penolakan dari sejumlah kalangan khususnya dari Komisi VII DPR RI.