KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rupanya banyak vaksin Covid-19 yang kedaluwarsa di Indonesia. Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengungkapkan mayoritas vaksin Covid-19 yang expired atau kedaluwarsa merupakan vaksin donasi dari negara-negara maju. Hingga bulan Desember 2021, terdapat 1,12 juta vaksin Covid-19 yang kedaluwarsa. Sebanyak 1,1 juta diantaranya merupakan vaksin donasi. Maka dipastikan tidak ada kerugian negara dengan vaksin yang kedaluwarsa tersebut. "Jadi 98% dari donasi, gratis," kata Budi dalam rapat kerja dengan Komisi IX DPR RI, Selasa (18/1).
Soal Vaksin Covid-19 yang Kedaluwarsa, Ini Penjelasan Menkes
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rupanya banyak vaksin Covid-19 yang kedaluwarsa di Indonesia. Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengungkapkan mayoritas vaksin Covid-19 yang expired atau kedaluwarsa merupakan vaksin donasi dari negara-negara maju. Hingga bulan Desember 2021, terdapat 1,12 juta vaksin Covid-19 yang kedaluwarsa. Sebanyak 1,1 juta diantaranya merupakan vaksin donasi. Maka dipastikan tidak ada kerugian negara dengan vaksin yang kedaluwarsa tersebut. "Jadi 98% dari donasi, gratis," kata Budi dalam rapat kerja dengan Komisi IX DPR RI, Selasa (18/1).