KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Soechi Lines Tbk (SOCI) menganggarkan belanja modal atau capital expenditure tahun depan tak jauh berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yakni sebesar US$30 juta - US$35 juta. Paula Marlina, Direktur Keuangan SOCI mengatakan, dana tersebut akan digunakan untuk meningkatkan operasional perusahaan dan tidak menutup kemungkinan untuk menambah atau mengakuisi kapal. "Kalau untuk kapal, kami belum bisa pastikan akan beli atau tidak karena kami harus melihat kondisi dan permintaan dari pelanggan juga. Jika mengharuskan kami beli maka akan dipakai belanja modalnya," ujarnya seusai pemaparan publik, Senin (19/11).
Soechi Lines (SOCI) siapkan belanja modal US$ 30 juta-US$ 35 juta di 2019
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Soechi Lines Tbk (SOCI) menganggarkan belanja modal atau capital expenditure tahun depan tak jauh berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yakni sebesar US$30 juta - US$35 juta. Paula Marlina, Direktur Keuangan SOCI mengatakan, dana tersebut akan digunakan untuk meningkatkan operasional perusahaan dan tidak menutup kemungkinan untuk menambah atau mengakuisi kapal. "Kalau untuk kapal, kami belum bisa pastikan akan beli atau tidak karena kami harus melihat kondisi dan permintaan dari pelanggan juga. Jika mengharuskan kami beli maka akan dipakai belanja modalnya," ujarnya seusai pemaparan publik, Senin (19/11).