KONTAN.CO.ID - HONG KONG. Pasukan militer China yang ada di Hong Kong, Ahad (6/10), memperingatkan para pengunjuk rasa, bahwa mereka bisa ditangkap karena menargetkan barak Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) dengan lampu laser. Menurut saksi mata kepada Reuters, dalam interaksi langsung pertama antara Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) dan pengunjuk rasa, garnisun China di Hong Kong itu mengibarkan bendera kuning, dengan peringatan penangkapan yang ditulis dalam huruf besar. Ketika ratusan pengunjuk rasa mengarahkan lampu laser ke dinding barak, pasukan PLA yang mengenakan seragam di atap gedung menyorotkan lampu ke pengunjuk rasa serta menggunakan teropong dan kamera untuk memantau pendemo.
Sorot barak dengan laser, militer China di Hong Kong siap menangkap para pendemo
KONTAN.CO.ID - HONG KONG. Pasukan militer China yang ada di Hong Kong, Ahad (6/10), memperingatkan para pengunjuk rasa, bahwa mereka bisa ditangkap karena menargetkan barak Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) dengan lampu laser. Menurut saksi mata kepada Reuters, dalam interaksi langsung pertama antara Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) dan pengunjuk rasa, garnisun China di Hong Kong itu mengibarkan bendera kuning, dengan peringatan penangkapan yang ditulis dalam huruf besar. Ketika ratusan pengunjuk rasa mengarahkan lampu laser ke dinding barak, pasukan PLA yang mengenakan seragam di atap gedung menyorotkan lampu ke pengunjuk rasa serta menggunakan teropong dan kamera untuk memantau pendemo.