JAKARTA. PT Kresna Graha Sekurindo Tbk (KREN) resmi menjadi perusahaan induk yang bergerak di bidang investasi. Perseroan pun mengubah nama menjadi PT Kresna Graha Investama Tbk. Bersamaan itu, manajemen akan segera melakukan akuisisi sebagai implementasi diversifikasi bisnis. Michael Steven, Presiden Direktur KREN mengatakan, pihaknya telah mengantongi izin dari OJK pada 31 Juli 2015 untuk memisahkan unit bisnis usaha perusahaan efek (spin-off) kepada Kresna Securities. Dengan demikian, KREN mengubah kegiatan usaha dari perusahaan jasa keuangan menjadi perusahaan investasi. Saat ini, KREN memiliki dua anak usaha yang bergerak di bidang jasa keuangan, PT Kresna Securities dan PT Kresna Asset Management. "Kami akan akuisisi beberapa perusahaan yang bergerak di bidang e-commerce," ujarnya, Senin (3/8).
Spin off, KREN akuisisi tiga perusahaan start-up
JAKARTA. PT Kresna Graha Sekurindo Tbk (KREN) resmi menjadi perusahaan induk yang bergerak di bidang investasi. Perseroan pun mengubah nama menjadi PT Kresna Graha Investama Tbk. Bersamaan itu, manajemen akan segera melakukan akuisisi sebagai implementasi diversifikasi bisnis. Michael Steven, Presiden Direktur KREN mengatakan, pihaknya telah mengantongi izin dari OJK pada 31 Juli 2015 untuk memisahkan unit bisnis usaha perusahaan efek (spin-off) kepada Kresna Securities. Dengan demikian, KREN mengubah kegiatan usaha dari perusahaan jasa keuangan menjadi perusahaan investasi. Saat ini, KREN memiliki dua anak usaha yang bergerak di bidang jasa keuangan, PT Kresna Securities dan PT Kresna Asset Management. "Kami akan akuisisi beberapa perusahaan yang bergerak di bidang e-commerce," ujarnya, Senin (3/8).