SQMI terus melambung



JAKARTA. Saham PT Allbond Makmur Usaha Tbk (SQMI) kembali menduduki puncak saham top gainers di sesi perdagangan hari ini. Harga saham SQMI sudah melonjak 28,83% menjadi Rp 210, dari harga sebelumnya yang di level Rp 163 per saham. Dengan kenaikan sebesar itu, artinya SQMI hanya tinggal selangkah dari dari ancaman auto reject.

Bursa Efek Indonesia (BEI) sempat menghentikan sementara perdagangan SQMI tanggal 22 Agustus 2010, dan membuka suspensinya tanggal 24 Agustus 2010, namun hal itu tetap tidak menghalangi lonjakan kenaikan harga SQMI di bursa.

Seorang analis mengaku heran dengan lonjakan SQMI ini. “Kalau digoreng sudah pasti, tapi motifnya itu apa yang belum ketahuan,” ungkapnya. Meski begitu, analis tersebut berkeyakinan, kenaikan saham SQMI tak akan berlangsung lama.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Uji Agung Santosa