KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah melalui Kementerian Keuangan (Kemenkeu) ingin mengadopsi teknologi informasi (IT) untuk memperbaiki kualitas belanja pemerintah. Utamanya, belanja perjalanan dinas yang anggarannya cukup besar. Hal itu disampaikan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati pasca bertemu dengan salah satu start up teknologi di bidang jasa perjalanan, yakni Traveloka, pekan lalu. Usai pertemuan tersebut, ia meminta Traveloka membuat kajian mengenai belanja perjalanan dinas agar pemerintah bisa mengelolanya secara efisien dan akuntabel. "Saya mengharapkan perusahaan seperti Traveloka dapat melakukan penelitian mengenai pola dan besaran perjalanan dinas, dan memberikan masukan dan solusi bagaimana pemerintah dapat menjadi lebih efisien dan akuntabel dalam mengelola belanja perjalanan dinas," kata Sri Mulyani yang dikutip dari akun instagram resminya @smindrawati, Senin (21/5).
Sri Mulyani ingin efisiensi anggaran perjalanan dinas berbasis IT
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah melalui Kementerian Keuangan (Kemenkeu) ingin mengadopsi teknologi informasi (IT) untuk memperbaiki kualitas belanja pemerintah. Utamanya, belanja perjalanan dinas yang anggarannya cukup besar. Hal itu disampaikan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati pasca bertemu dengan salah satu start up teknologi di bidang jasa perjalanan, yakni Traveloka, pekan lalu. Usai pertemuan tersebut, ia meminta Traveloka membuat kajian mengenai belanja perjalanan dinas agar pemerintah bisa mengelolanya secara efisien dan akuntabel. "Saya mengharapkan perusahaan seperti Traveloka dapat melakukan penelitian mengenai pola dan besaran perjalanan dinas, dan memberikan masukan dan solusi bagaimana pemerintah dapat menjadi lebih efisien dan akuntabel dalam mengelola belanja perjalanan dinas," kata Sri Mulyani yang dikutip dari akun instagram resminya @smindrawati, Senin (21/5).