KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan Indonesia memiliki posisi yang strategis di tengah peningkatan tensi geopolitik yang makin memanas. Dia menjelaskan peningkatan tensi geopolitik dalam beberapa waktu terakhir akan menimbulkan situasi ketidakpastian dan mempengaruhi proyeksi ekonomi ke depan. Namun demikian, di tengah situasi global yang dinamis, menurutnya Indonesia justru punya posisi sangat strategis. “Negara kita kaya akan sumber daya alam termasuk mineral yang banyak dibutuhkan di era pesatnya industri baterai dan kendaraan listrik,” tutur Sri Mulyani dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (14/10).
Sri Mulyani Sebut Indonesia Punya Posisi Strategis di Tengah Tensi Geopolitik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan Indonesia memiliki posisi yang strategis di tengah peningkatan tensi geopolitik yang makin memanas. Dia menjelaskan peningkatan tensi geopolitik dalam beberapa waktu terakhir akan menimbulkan situasi ketidakpastian dan mempengaruhi proyeksi ekonomi ke depan. Namun demikian, di tengah situasi global yang dinamis, menurutnya Indonesia justru punya posisi sangat strategis. “Negara kita kaya akan sumber daya alam termasuk mineral yang banyak dibutuhkan di era pesatnya industri baterai dan kendaraan listrik,” tutur Sri Mulyani dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (14/10).