KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan berbagai kebijakan untuk melindungi masyarakat seperti melalui skema subsidi dan bantuan sosial terus dilakukan sebagai bagian dari strategi pemulihan ekonomi dan menjaga daya beli masyarakat melalui pengendalian inflasi. Lebih lanjut, Sri Mulyani mengatakan, proyeksi inflasi 2023 yang berada di kisaran 2%-4% masih cukup realistis. Hal ini sejalan dengan berbagai lembaga internasional yang memprakirakan inflasi Indonesia pada tahun 2022 masih berada di bawah 4,0% dengan konsensus dan perkiraan pasar pada Mei 2022 yang mencapai 3,6%.
Sri Mulyani Sebut Proyeksi Inflasi 2023 di Level 2%-4% Masih Cukup Realistis
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan berbagai kebijakan untuk melindungi masyarakat seperti melalui skema subsidi dan bantuan sosial terus dilakukan sebagai bagian dari strategi pemulihan ekonomi dan menjaga daya beli masyarakat melalui pengendalian inflasi. Lebih lanjut, Sri Mulyani mengatakan, proyeksi inflasi 2023 yang berada di kisaran 2%-4% masih cukup realistis. Hal ini sejalan dengan berbagai lembaga internasional yang memprakirakan inflasi Indonesia pada tahun 2022 masih berada di bawah 4,0% dengan konsensus dan perkiraan pasar pada Mei 2022 yang mencapai 3,6%.