Sri Mulyani Sudah Salurkan Anggaran Untuk Pensiunan Rp 68 Triliun Hingga April 2024



KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Kementerian Keuangan melaporkan, realisasi anggaran untuk pensiunan sudah mencapai Rp 68 triliun hingga April 2024. Realisasi ini tumbuh 17% jika dibandingkan dengan periode sama tahun lalu.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyampaikan, meningkatnya realisasi manfaat untuk pensiunan ini karena adanya kenaikan gaji pensiunan sebesar 12% yang sudah berlangsung sejak awal tahun 2024.

“Kemudian untuk THR pensiunan juga dibayarkan penuh, ini yang menyebabkan realisasi belanja pensiun mengalami peningkatan,” tutur Sri Mulyani dalam konferensi pers, Senin (27/5).


Baca Juga: Realisasi Subsidi Turun 16,5% hingga April 2024, Ini Penjelasan Sri Mulyani

Adapun realisasi manfaat pensiunan ini yang disalurkan melalui PT Taspen (Persero) sebesar Rp 49,7 triliun atau tumbuh 16,4% dari periode sama tahun lalu.

Sementara itu, disalurkan melalui PT Asabri (Persero) sebesar Rp 7 triliun atau tumbuh 15% dari periode sama tahun lalu.

Terakhir disalurkan untuk THR pensiunan sebesar Rp 11,3 triliun  atau tumbuh 21,5% dari periode sama tahun lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari