KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) akhirnya mendapat restu dari pemegang sahamnya untuk menambah modal tanpa memberikan hak memesan efek terlebih dahulu (private placement). SRIL akan meraup dana segar sebesar Rp 658,44 miliar dari aksi korporasi ini. "Rencana private placement perusahaan disetujui oleh 100% pemegang saham yang hadir dalam RUPSLB yang diadakan di Solo, Jawa Tengah hari ini, " ujar Sekretaris Perusahaan SRIL Welly Salam kepada KONTAN, Senin (6/11). SRIL berencana untuk menerbitkan maksimal 10% dari modal disetor perusahaan atau setara dengan 1,86 miliar saham baru. Harga yang ditetapkan untuk private placement ini ialah sebesar Rp 354 per saham yang didapat dari rata-rata harga penutupan perdagangan saham SRIL dari tanggal 22 Agustus 2017 sampai 27 September 2017.
Sri Rejeki Isman kantongi izin private placement
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) akhirnya mendapat restu dari pemegang sahamnya untuk menambah modal tanpa memberikan hak memesan efek terlebih dahulu (private placement). SRIL akan meraup dana segar sebesar Rp 658,44 miliar dari aksi korporasi ini. "Rencana private placement perusahaan disetujui oleh 100% pemegang saham yang hadir dalam RUPSLB yang diadakan di Solo, Jawa Tengah hari ini, " ujar Sekretaris Perusahaan SRIL Welly Salam kepada KONTAN, Senin (6/11). SRIL berencana untuk menerbitkan maksimal 10% dari modal disetor perusahaan atau setara dengan 1,86 miliar saham baru. Harga yang ditetapkan untuk private placement ini ialah sebesar Rp 354 per saham yang didapat dari rata-rata harga penutupan perdagangan saham SRIL dari tanggal 22 Agustus 2017 sampai 27 September 2017.