KONTAN.CO.ID - SUKOHARJO. PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) atau Sritex menggelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang diadakan di kantor pusat Sritex di Sukoharjo, Jawa Tengah. Rapat tersebut dihadiri oleh seluruh direksi dan komisaris Sritex bersama beberapa pemegang saham yang turut hadir secara fisik maupun virtual. Dalam RUPS kali ini, Sritex memutuskan untuk tidak membagikan dividen mengingat perusahaan sedang dalam kondisi restrukturisasi, sehingga sangat penting untuk menjaga kas dalam rangka mendukung kegiatan bisnis dan operasional. Manajemen Sritex berharap para pemegang saham untuk tetap mendukung perusahaan yang memprioritaskan kelancaran operasional, meski dalam status Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang Sementara (PKPU-S).
Sri Rejeki Isman (SRIL) akan fokus garap pasar ekspor tahun ini
KONTAN.CO.ID - SUKOHARJO. PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) atau Sritex menggelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang diadakan di kantor pusat Sritex di Sukoharjo, Jawa Tengah. Rapat tersebut dihadiri oleh seluruh direksi dan komisaris Sritex bersama beberapa pemegang saham yang turut hadir secara fisik maupun virtual. Dalam RUPS kali ini, Sritex memutuskan untuk tidak membagikan dividen mengingat perusahaan sedang dalam kondisi restrukturisasi, sehingga sangat penting untuk menjaga kas dalam rangka mendukung kegiatan bisnis dan operasional. Manajemen Sritex berharap para pemegang saham untuk tetap mendukung perusahaan yang memprioritaskan kelancaran operasional, meski dalam status Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang Sementara (PKPU-S).