KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga ayam di tingkat peternak hingga saat ini masih belum kembali ke harga acuan. Ketua Peternakan dan Perikanan Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Anton J. Supit mengatakan, supaya harga ayam ke depan tak lagi menjadi persoalan, maka banyak tugas yang harus dilakukan pemerintah. Anton berpendapat, selama ini harga ayam sangat tergantung kepada kebutuhan dan pasokan yang dimiliki. Bila pasokan berlebihan, maka harga ayam akan menurun, sementara bila pasokan berlebih maka harga akan melonjak naik. Melihat hal itu, dia pun mengatakan keseimbangan antara supply dan demand harus bisa dihitung dan diprediksi dengan baik.
Stabilkan harga ayam, Apindo: Industri peternakan harus disehatkan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga ayam di tingkat peternak hingga saat ini masih belum kembali ke harga acuan. Ketua Peternakan dan Perikanan Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Anton J. Supit mengatakan, supaya harga ayam ke depan tak lagi menjadi persoalan, maka banyak tugas yang harus dilakukan pemerintah. Anton berpendapat, selama ini harga ayam sangat tergantung kepada kebutuhan dan pasokan yang dimiliki. Bila pasokan berlebihan, maka harga ayam akan menurun, sementara bila pasokan berlebih maka harga akan melonjak naik. Melihat hal itu, dia pun mengatakan keseimbangan antara supply dan demand harus bisa dihitung dan diprediksi dengan baik.