JAKARTA. Sebagai pemain baru di bisnis kredit pemilikan rumah (KPR), Standard Chartered Bank (Stanchart) siap bersaing demi mendongkrak penyaluran bisnis tersebut. Bank asal Inggris ini siap menawarkan berbagai kemudahan, terutama bunga murah pada periode tertentu. Stanchart memang baru seumur jagung berbisnis KPR, tepatnya baru mulai setahun lalu. Manajemen rupanya ingin langsung tancap gas, mendongkrak kinerja sektor ini dengan target outstanding di atas Rp 1 triliun pada tahun ini. Jumlah itu tumbuh tiga digit dibandingkan realisasi pada tahun pertama di 2011. “Kami akan memperluas kemitraan dengan pengembang perumahan lain untuk mencapai target itu,” ujar Ina Susanti, General Manager Retail Banking Product Stanchart, Jumat (24/2).
Stanchart menawarkan bunga murah
JAKARTA. Sebagai pemain baru di bisnis kredit pemilikan rumah (KPR), Standard Chartered Bank (Stanchart) siap bersaing demi mendongkrak penyaluran bisnis tersebut. Bank asal Inggris ini siap menawarkan berbagai kemudahan, terutama bunga murah pada periode tertentu. Stanchart memang baru seumur jagung berbisnis KPR, tepatnya baru mulai setahun lalu. Manajemen rupanya ingin langsung tancap gas, mendongkrak kinerja sektor ini dengan target outstanding di atas Rp 1 triliun pada tahun ini. Jumlah itu tumbuh tiga digit dibandingkan realisasi pada tahun pertama di 2011. “Kami akan memperluas kemitraan dengan pengembang perumahan lain untuk mencapai target itu,” ujar Ina Susanti, General Manager Retail Banking Product Stanchart, Jumat (24/2).