KONTAN.CO.ID - BALI. Dalam beberapa tahun terakhir, tersiar kabar bahwa akan ada perubahan dan pelepasan kepemilikan saham PT Bank Permata Tbk. Namun, Standard Chartered Plc (StanChart) sebagai pemilik 44,56% saham Bank Permata menepis isu tersebut. Melansir Reuters, Sabtu (13/10), CEO StanChart Bill Winters ketika berkunjung ke Bali, mengaku StanChart masih aktif dan memiliki saham di bank tersebut. “Kami masih menggarapnya secara aktif untuk menemukan solusi terbaik bagi Bank Permata. Tapi sejujurnya bank itu berjalan baik karena sudah kami perbaiki, dan sekarang kami bisa berbicara apa yang akan kami lakukan selanjutnya,” kata Winters.
Standard Chartered tepis rumor rencana melego saham Bank Permata
KONTAN.CO.ID - BALI. Dalam beberapa tahun terakhir, tersiar kabar bahwa akan ada perubahan dan pelepasan kepemilikan saham PT Bank Permata Tbk. Namun, Standard Chartered Plc (StanChart) sebagai pemilik 44,56% saham Bank Permata menepis isu tersebut. Melansir Reuters, Sabtu (13/10), CEO StanChart Bill Winters ketika berkunjung ke Bali, mengaku StanChart masih aktif dan memiliki saham di bank tersebut. “Kami masih menggarapnya secara aktif untuk menemukan solusi terbaik bagi Bank Permata. Tapi sejujurnya bank itu berjalan baik karena sudah kami perbaiki, dan sekarang kami bisa berbicara apa yang akan kami lakukan selanjutnya,” kata Winters.