KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Progres pembangunan stasiun MRT Jakarta sudah mendekati tahap akhir. Selain pemain ritel di sektor minimarket, rupanya pemilik gerai makanan siap saji juga kepincut untuk menyewa ruang komersial di area stasiun MRT Jakarta. Fetty Kwartati, Sekretaris Perusahaan PT MAP Boga Adiperkasa Tbk (MAPB) mengaku pihaknya akan membuka gerai di stasiun MRT. Selama ini MAPB sudah memiliki gerai di ruang komersial transportasi publik seperti bandara, stasiun kereta hingga jalan tol. "Iya termasuk nanti buka di MRT, (ekspansi) gerai di MRT ada buka Starbucks tahun 2019," ujarnya kepada Kontan.co.id, Jumat (14/12).
Starbucks dan KFC kepincut buka gerai di stasiun MRT Jakarta
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Progres pembangunan stasiun MRT Jakarta sudah mendekati tahap akhir. Selain pemain ritel di sektor minimarket, rupanya pemilik gerai makanan siap saji juga kepincut untuk menyewa ruang komersial di area stasiun MRT Jakarta. Fetty Kwartati, Sekretaris Perusahaan PT MAP Boga Adiperkasa Tbk (MAPB) mengaku pihaknya akan membuka gerai di stasiun MRT. Selama ini MAPB sudah memiliki gerai di ruang komersial transportasi publik seperti bandara, stasiun kereta hingga jalan tol. "Iya termasuk nanti buka di MRT, (ekspansi) gerai di MRT ada buka Starbucks tahun 2019," ujarnya kepada Kontan.co.id, Jumat (14/12).