KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT MAP Boga Adiperkasa Tbk tak terlalu tertarik mengembangkan gerai Starbucks berkonsep mandiri atau stand alone. Anak perushaan PT Mitra Adiperkasa Tbk tersebut justru lebih gemar menghadirkan gerai kopi di dalam proyek properti tertentu. Target lokasi pengembangan gerai Starbucks di area perkantoran, hunian dan pusat perbelanjaan. Bandar udara (bandara), stasiun kereta api dan rest area di sekitar stasiun pengisian bahan bakar (SPBU) juga menjadi incaran MAP Boga. Andakaita MAP Boga mengembangkan gerai Starbucks stand alone sekalipun, lokasinya tetap di kawasan tertentu. Misalnya saja Starbucks Reserve di Jalan Pakubuwono, Jakarta. "Gerai Starbucks tidak ada yang (benar-benar) stand alone, pasti berada dalam suatu bangunan tertentu atau lokasi tertentu," ujar Fetty Kwartati Direktur PT MAP Boga Adiperkasa Tbk kepada Kontan.co.id, Senin (23/7).
Starbucks lebih senang nempel proyek lain
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT MAP Boga Adiperkasa Tbk tak terlalu tertarik mengembangkan gerai Starbucks berkonsep mandiri atau stand alone. Anak perushaan PT Mitra Adiperkasa Tbk tersebut justru lebih gemar menghadirkan gerai kopi di dalam proyek properti tertentu. Target lokasi pengembangan gerai Starbucks di area perkantoran, hunian dan pusat perbelanjaan. Bandar udara (bandara), stasiun kereta api dan rest area di sekitar stasiun pengisian bahan bakar (SPBU) juga menjadi incaran MAP Boga. Andakaita MAP Boga mengembangkan gerai Starbucks stand alone sekalipun, lokasinya tetap di kawasan tertentu. Misalnya saja Starbucks Reserve di Jalan Pakubuwono, Jakarta. "Gerai Starbucks tidak ada yang (benar-benar) stand alone, pasti berada dalam suatu bangunan tertentu atau lokasi tertentu," ujar Fetty Kwartati Direktur PT MAP Boga Adiperkasa Tbk kepada Kontan.co.id, Senin (23/7).