KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Periode sulit yang dialami pengelola perusahaan rintisan (startup) masih berlanjut. Terbaru, beres.id, startup penyedia jasa perbaikan alat-alat rumah tangga dan perkantoran terpaksa mengakhiri kegiatan operasionalnya. "Dengan berat hati kami umumkan bahwa Beres akan menghentikan operasionalnya mulai 30 Juni 2022," tulis pengumuman yang ada di beranda situs resmi beres.id dikutip Jumat (10/6). Merujuk situs resminya, beres.id menawarkan jasa seperti cleaning service, tukang pipa, jasa kelistrikan, service AC, dan jasa desain interior rumah. Lalu, beres.id juga menyediakan jasa pindahan menggunakan mobil pick up dan truk engkel.
Startup Beres.id Terpaksa Berhenti Beroperasi Mulai 30 Juni 2022
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Periode sulit yang dialami pengelola perusahaan rintisan (startup) masih berlanjut. Terbaru, beres.id, startup penyedia jasa perbaikan alat-alat rumah tangga dan perkantoran terpaksa mengakhiri kegiatan operasionalnya. "Dengan berat hati kami umumkan bahwa Beres akan menghentikan operasionalnya mulai 30 Juni 2022," tulis pengumuman yang ada di beranda situs resmi beres.id dikutip Jumat (10/6). Merujuk situs resminya, beres.id menawarkan jasa seperti cleaning service, tukang pipa, jasa kelistrikan, service AC, dan jasa desain interior rumah. Lalu, beres.id juga menyediakan jasa pindahan menggunakan mobil pick up dan truk engkel.