KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Startup teknologi logistik Waresix meraih pendanaan seri A senilai US$ 14,5 juta atau setara dengan Rp 205 miliar. Pendanaan Seri A ini dipimpin oleh EV Growth, dengan partisipasi dari SMDV yang berasal dari Indonesia dan Jungle Ventures, VC asal Singapura. Sebelumnya, Wareix sudah menerima pendanaan pra Seri A sebesar US$ 1,6 juta atau setara dengan Rp 23 miliar. EV Growth merupakan dana investasi untuk startup tingkat lanjut (growth stage) di Asia Tenggara yang didirikan oleh perusahaan modal ventura (VC) regional East Ventures. Waresix menghubungkan pemilik bisnis atau pihak yang ingin mengirimkan barang dengan gudang dan truk yang tersedia di seluruh Indonesia. Juga menghadirkan layanan yang lebih transparan, kualitas layanan yang lebih baik, serta meningkatkan pendapatan untuk para pemilik aset. Kini Waresix telah menjangkau lebih dari 20.000 truk dan 200 gudang di seluruh nusantara.
Startup logistik Waresix meraih pendanaan seri A senilai US$ 14,5 juta
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Startup teknologi logistik Waresix meraih pendanaan seri A senilai US$ 14,5 juta atau setara dengan Rp 205 miliar. Pendanaan Seri A ini dipimpin oleh EV Growth, dengan partisipasi dari SMDV yang berasal dari Indonesia dan Jungle Ventures, VC asal Singapura. Sebelumnya, Wareix sudah menerima pendanaan pra Seri A sebesar US$ 1,6 juta atau setara dengan Rp 23 miliar. EV Growth merupakan dana investasi untuk startup tingkat lanjut (growth stage) di Asia Tenggara yang didirikan oleh perusahaan modal ventura (VC) regional East Ventures. Waresix menghubungkan pemilik bisnis atau pihak yang ingin mengirimkan barang dengan gudang dan truk yang tersedia di seluruh Indonesia. Juga menghadirkan layanan yang lebih transparan, kualitas layanan yang lebih baik, serta meningkatkan pendapatan untuk para pemilik aset. Kini Waresix telah menjangkau lebih dari 20.000 truk dan 200 gudang di seluruh nusantara.