JAKARTA. PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta menyebut saat ini proses pembangunan stasiun-stasiun bawah tanah telah mencapai sekitar 45%. Indikatornya adalah telah rampungnya pembuatan concourse atau area publik stasiun. "Untuk concourse ini telah rampung sekitar 45%," kata Sekretaris Perusahaan PT MRT Tubagus Hikmatullah saat ditemui di area kerja proyek pembangunan stasiun bawah tanah di Bundaran HI, Jakarta, Jumat (2/10). Concourse adalah area publik di stasiun yang nantinya akan digunakan untuk kegiatan komersial maupun penjualan tiket. Setelah turun dari atas permukaan tanah, penumpang nantinya akan lewat di lokasi ini lebih dulu sebelum mencapai peron atau platform.
Stasiun bawah tanah MRT 45% rampung
JAKARTA. PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta menyebut saat ini proses pembangunan stasiun-stasiun bawah tanah telah mencapai sekitar 45%. Indikatornya adalah telah rampungnya pembuatan concourse atau area publik stasiun. "Untuk concourse ini telah rampung sekitar 45%," kata Sekretaris Perusahaan PT MRT Tubagus Hikmatullah saat ditemui di area kerja proyek pembangunan stasiun bawah tanah di Bundaran HI, Jakarta, Jumat (2/10). Concourse adalah area publik di stasiun yang nantinya akan digunakan untuk kegiatan komersial maupun penjualan tiket. Setelah turun dari atas permukaan tanah, penumpang nantinya akan lewat di lokasi ini lebih dulu sebelum mencapai peron atau platform.