JAKARTA. PT Angkasa Pura II menargetkan dapat merampungkan pembangunan stasiun kereta di Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada akhir Maret 2017. Rencananya kereta bandara yang menghubungkan stasiun Manggarai dan stasiun di Bandara Soetta akan mulai beroperasi pada Juli 2017“Stasiun kereta di Bandara Internasional Soekarno-Hatta akan selesai pada Maret 2017 atau bersamaan dengan selesainya pembangunan stasiun Skytrain,” ujar Muhammad Awaluddin, Direktur Utama PT Angkasa Pura II dalam keterangan tertulisnya, Minggu (26/2).Hingga Februari ini progres proyek pembangunan stasiun itu sudah mencapai 85%. Pembangunannya stasiun senilai Rp 160 miliar itu sendiri sudah dimulai sejak Juni tahun 2015 lalu. Nantinya bangunan tersebut akan bisa menampung hingga 3.500 penumpang.
Stasiun kereta Soetta ditarget rampung Maret
JAKARTA. PT Angkasa Pura II menargetkan dapat merampungkan pembangunan stasiun kereta di Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada akhir Maret 2017. Rencananya kereta bandara yang menghubungkan stasiun Manggarai dan stasiun di Bandara Soetta akan mulai beroperasi pada Juli 2017“Stasiun kereta di Bandara Internasional Soekarno-Hatta akan selesai pada Maret 2017 atau bersamaan dengan selesainya pembangunan stasiun Skytrain,” ujar Muhammad Awaluddin, Direktur Utama PT Angkasa Pura II dalam keterangan tertulisnya, Minggu (26/2).Hingga Februari ini progres proyek pembangunan stasiun itu sudah mencapai 85%. Pembangunannya stasiun senilai Rp 160 miliar itu sendiri sudah dimulai sejak Juni tahun 2015 lalu. Nantinya bangunan tersebut akan bisa menampung hingga 3.500 penumpang.