SURABAYA. Aktivitas kegempaan Gunung Raung di Jawa Timur terus meningkat dalam 10 hari terakhir. Status gunung di perbatasan Banyuwangi, Jember, dan Bondowoso itu telah dinaikkan menjadi Siaga sejak Senin (29/6) pukul 09.00. Dalam surat Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral yang ditandatangani Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Edi Prasodjo kepada Gubernur Jatim dan Bupati Banyuwangi, Bondowoso, dan Bupati Jember dijelaskan, peningkatan aktivitas Gunung Raung terdeteksi sejak 21 Juni. Sejak saat itu hingga hari ini, gempa tremor terjadi terus-menerus dengan amplitudo rata-rata meningkat terus dari 11 hingga 21 milimeter dan diikuti kecenderungan real-time seismic amplitude measurement (RSAM) yang naik tajam.
Status Gunung Raung naik menjadi siaga
SURABAYA. Aktivitas kegempaan Gunung Raung di Jawa Timur terus meningkat dalam 10 hari terakhir. Status gunung di perbatasan Banyuwangi, Jember, dan Bondowoso itu telah dinaikkan menjadi Siaga sejak Senin (29/6) pukul 09.00. Dalam surat Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral yang ditandatangani Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Edi Prasodjo kepada Gubernur Jatim dan Bupati Banyuwangi, Bondowoso, dan Bupati Jember dijelaskan, peningkatan aktivitas Gunung Raung terdeteksi sejak 21 Juni. Sejak saat itu hingga hari ini, gempa tremor terjadi terus-menerus dengan amplitudo rata-rata meningkat terus dari 11 hingga 21 milimeter dan diikuti kecenderungan real-time seismic amplitude measurement (RSAM) yang naik tajam.