Steady Safe (SAFE) operasikan sebanyak 112 bus untuk Transjakarta



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah puasa tidak memperoleh pendapatan sama sekali sepanjang tahun 2017, awal tahun ini PT Steady Safe Tbk memperoleh kontrak sebagai operator bus Transjakarta. Nilai kontrak tersebut adalah Rp 20.500 untuk setiap kilometer (km) bus yang beroperasi.

Direktur Utama Steady Safe, John Pieter Sembiring mengatakan, saat ini sudah 112 bus yang beroperasi. Kontrak Steady Safe dengan Transjakarta sebanyak 128 bus. “Sebentar lagi sudah beropeasi 100%,” katanya kepada Kontan.co.id, Selasa (14/8).

Adapun total bus yang akan beroperasi untuk Transjakarta adalah sebanyak 116 bus. Sementara 12 bus sisanya sebagai cadangan seandainya bus lain harus masuk bengkel. Catatan Kontan.co.id, satu bus merek Volvo yang didatangkan Steady Safe itu senilai Rp 3,05 miliar.


Dengan sudah beroperasinya bus Steady Safe yang hampir memenuhi kebutuhan kontrak itu, maka pendapatan perusahaan di semester II 2018 diprediksi jauh lebih baik dibanding semester I 2018. Hal itu karena di semester I, bus baru beroperasi pada akhir Maret 2018 itupun hanya dengan sembilan unit.

John menargetkan, satu bus bisa beroperasi mencapai 237 kilometer per harinya. Dengan demikian, pendapatan perusahaan dari satu bus yang beroperasi per harinya sekitar Rp 4,8 juta.

Jika sudah 116 bus beroperasi, maka pendapatan perusahaan dengan kode saham SAFE di bursa efek Indonesia (BEI) per harinya adalah sekitar Rp 556 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .