JAKARTA. Proyeksi penjualan kendaraan bermotor yang stagnan tahun ini ternyata tak menyurutkan niat PT Steel Pipe Industry of Indonesia Tbk untuk ekspansi bisnis. Produsen aneka pipa industri itu justru memprediksi bisa mengail pendapatan lebih besar untuk produk pipa otomotif. Perusahaan berkode ISSP di Bursa Efek Indonesia itu optimistis lantaran ada kebijakan pemerintah untuk mendorong industri mengutamakan dan menambah konten lokal. Walhasil, Steel Pipe meyakini permintaan pipa otomotif tumbuh tahun ini. "Sekarang ini, perusahaan otomotif seperti dari Jepang, meningkatkan komponen lokal," ujar Tedja Sukmana Hudianto, Wakil Direktur Utama PT Steel Pipe Industry of Indonesia kepada KONTAN, Senin (16/2). Memang saat ini bisnis pipa otomotif di Steel Pipe lebih fokus memproduksi pipa otomotif untuk kendaraan roda dua. Pasokan pipa otomotif terbesar perusahaan ini untuk sepeda motor merek Honda dan Yamaha. Porsi penjualan untuk dua merek sepeda motor itu seimbang.
Steel Pipe tancap gas pipa di otomotif
JAKARTA. Proyeksi penjualan kendaraan bermotor yang stagnan tahun ini ternyata tak menyurutkan niat PT Steel Pipe Industry of Indonesia Tbk untuk ekspansi bisnis. Produsen aneka pipa industri itu justru memprediksi bisa mengail pendapatan lebih besar untuk produk pipa otomotif. Perusahaan berkode ISSP di Bursa Efek Indonesia itu optimistis lantaran ada kebijakan pemerintah untuk mendorong industri mengutamakan dan menambah konten lokal. Walhasil, Steel Pipe meyakini permintaan pipa otomotif tumbuh tahun ini. "Sekarang ini, perusahaan otomotif seperti dari Jepang, meningkatkan komponen lokal," ujar Tedja Sukmana Hudianto, Wakil Direktur Utama PT Steel Pipe Industry of Indonesia kepada KONTAN, Senin (16/2). Memang saat ini bisnis pipa otomotif di Steel Pipe lebih fokus memproduksi pipa otomotif untuk kendaraan roda dua. Pasokan pipa otomotif terbesar perusahaan ini untuk sepeda motor merek Honda dan Yamaha. Porsi penjualan untuk dua merek sepeda motor itu seimbang.