JAKARTA. Diterpa sajian data negatif beruntun, poundsterling Inggris terpuruk. Mata uang Negeri Ratu Elizabeth ini kembali harus mengakui keunggulan the Greenback. Mengutip Bloomberg, Rabu (2/12) pukul 16.30 WIB pasangan GBP/USD menukik 0,29% ke level 1,5039 dibanding hari sebelumnya. Tonny Mariano, Analis PT Esandar Arthamas Berjangka memaparkan salah satu sentimen pemicu pelemahan adalah data konstruksi PMI Inggris November 2015 yang merosot signifikan dari 58,8 ke level 55,3. Padahal sehari sebelumnya, data manufacturing PMI Inggris bulan yang sama pun merunduk ke level 52,7 dari sebelumnya 55,2.
Sterling cidera di depan dollar AS
JAKARTA. Diterpa sajian data negatif beruntun, poundsterling Inggris terpuruk. Mata uang Negeri Ratu Elizabeth ini kembali harus mengakui keunggulan the Greenback. Mengutip Bloomberg, Rabu (2/12) pukul 16.30 WIB pasangan GBP/USD menukik 0,29% ke level 1,5039 dibanding hari sebelumnya. Tonny Mariano, Analis PT Esandar Arthamas Berjangka memaparkan salah satu sentimen pemicu pelemahan adalah data konstruksi PMI Inggris November 2015 yang merosot signifikan dari 58,8 ke level 55,3. Padahal sehari sebelumnya, data manufacturing PMI Inggris bulan yang sama pun merunduk ke level 52,7 dari sebelumnya 55,2.