StickEarn menambah layanan StickMart di dalam kendaraan



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Untuk lebih mengoptimalkan layanan iklan sekaligus bisa berjualan, perusahaan penyedia iklan di kendaraan, StickEarn melansir layanan bernama StickMart.

Ini adalah layanan yang berbentuk sebuah kotak yang ada di dalam kendaraan yang berisi ragam produk yang bisa dijual serta layar mini untuk menampilkan iklan.   

Sugito Alim, Co Founder StrickEarn menyebut untuk bisa merealisasikan layanan tersebut pihaknya menggandeng Grab. "Kerjasama ini untuk meningkatkan engagement dengan konsumen di Asia Tenggara," katanya saat peluncuran StickMart, Kamis (18/10).

Memang tujuan StickEarn melansir StickMart adalah bisa menjangkau pasar Asia Tenggara. Namun untuk tahap awal, pihaknya bakal menyasar pasar domestik terlebih dahulu.

Nah, saat ini sudah ada 200 pengemudi Grab yang menggunakan StickMart. Di situ, para pengemudi bisa menawarkan beberapa produk.

Sayang, Sugito tidak merinci soal target bisnis dari kerjasama tersebut. Tapi ia targetkan layanan StickMart ini sudah tersedia di 10.000 mitra pengemudi Grab. Adapun jumlah produk yang dijajakan bisa mencapai 10 produk - 15 produk di tahun depan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Markus Sumartomjon