JAKARTA. Kendati hingga Oktober ini ada surplus daging sapi secara nasional. Tapi harga daging sapi belum juga beranjak. Justru harganya masih terbilang mahal menyentuh harga Rp 99.000 per kilogram (kg). Padahal, Kementerian Pertanian (Kementan) mengklaim sampai Oktober ada kelebihan daging sapi impor. Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementan Syukur Iwantoro mengatakan, Oktober telah terjadi kelebihan antara kebutuhan dengan konsumsi daging sapi. Jumlahnya mencapai 140.000 ton setara daging. Angka tersebut berdasarkan hitungan dari Badan Karantina Kementan. Penyebaran surplus daging sapi sebesar 140.000 ton tersebar di 33 provinsi dan kabupaten. Namun meski surplus, Syukur mengaku kalau harga daging sapi di pasar masih tinggi. "Rata-rata masih mencapai Rp 99.000 per kilogram (kg). Karena itu menurut saya, kebijakan impor berdasarkan harga refrensi perlu dievaluasi. Sebab terbukti tidak efektif untuk merasionalkan harga wajar di tingkat konsumen," kata Syukur kepada KONTAN Kamis (13/11).
Stok melimpah, harga daging sapi masih mahal
JAKARTA. Kendati hingga Oktober ini ada surplus daging sapi secara nasional. Tapi harga daging sapi belum juga beranjak. Justru harganya masih terbilang mahal menyentuh harga Rp 99.000 per kilogram (kg). Padahal, Kementerian Pertanian (Kementan) mengklaim sampai Oktober ada kelebihan daging sapi impor. Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementan Syukur Iwantoro mengatakan, Oktober telah terjadi kelebihan antara kebutuhan dengan konsumsi daging sapi. Jumlahnya mencapai 140.000 ton setara daging. Angka tersebut berdasarkan hitungan dari Badan Karantina Kementan. Penyebaran surplus daging sapi sebesar 140.000 ton tersebar di 33 provinsi dan kabupaten. Namun meski surplus, Syukur mengaku kalau harga daging sapi di pasar masih tinggi. "Rata-rata masih mencapai Rp 99.000 per kilogram (kg). Karena itu menurut saya, kebijakan impor berdasarkan harga refrensi perlu dievaluasi. Sebab terbukti tidak efektif untuk merasionalkan harga wajar di tingkat konsumen," kata Syukur kepada KONTAN Kamis (13/11).