KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) menghentikan produksi Panther sejak akhir tahun 2020. Hal ini dilakukan karena Isuzu mengaku ingin konsentrasi pada pengembangan kendaraan komersial. Di sisi lain, Isuzu juga terbentur dengan regulasi Euro IV. Attias Asril, GM Marketing Isuzu Astra Motor Indonesia mengatakan pihaknya terbentur dengan dilaksanakannya regulasi Euro IV yang akan diimplementasikan pada tahun 2022. "Dibutuhkan untuk penggantian mesin, yang cukup membutuhkan investasi besar. Dan pada saat ini Isuzu memang konsentrasi pada pengembangan kendaraan komersial," jelasnya kepada Kontan.co.id, Kamis (11/2).
Stop produksi Panther, Isuzu: Kami konsentrasi di segmen komersial
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) menghentikan produksi Panther sejak akhir tahun 2020. Hal ini dilakukan karena Isuzu mengaku ingin konsentrasi pada pengembangan kendaraan komersial. Di sisi lain, Isuzu juga terbentur dengan regulasi Euro IV. Attias Asril, GM Marketing Isuzu Astra Motor Indonesia mengatakan pihaknya terbentur dengan dilaksanakannya regulasi Euro IV yang akan diimplementasikan pada tahun 2022. "Dibutuhkan untuk penggantian mesin, yang cukup membutuhkan investasi besar. Dan pada saat ini Isuzu memang konsentrasi pada pengembangan kendaraan komersial," jelasnya kepada Kontan.co.id, Kamis (11/2).