KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) memandang prospek pembiayaan tahun depan semakin menantang. Kendati begitu, bank pelat merah ini masih optimistis kredit bisa tetap tumbuh lebih baik. BTN memproyeksi Kredit Kepemilikan Rumah (KPR) akan tumbuh sekitar 10%. "Pertumbuhan yang sama terjadi baik untuk KPR subsidi maupun non subsidi," kata Haru Koesmahargyo Direktur Utama BTN dalam Media Gathering BTN, Jumat (25/11). Optimisme ini didasari atas fakta masih tingginya backlog perumahan di Indonesia yang mencapai 12,7 juta unit berdasarkan data Badan Pusat Statistik pada tahun 2021.
Strategi Bank Tabungan Negara (BBTN) Hadapi Tantangan Perbankan Tahun 2023
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) memandang prospek pembiayaan tahun depan semakin menantang. Kendati begitu, bank pelat merah ini masih optimistis kredit bisa tetap tumbuh lebih baik. BTN memproyeksi Kredit Kepemilikan Rumah (KPR) akan tumbuh sekitar 10%. "Pertumbuhan yang sama terjadi baik untuk KPR subsidi maupun non subsidi," kata Haru Koesmahargyo Direktur Utama BTN dalam Media Gathering BTN, Jumat (25/11). Optimisme ini didasari atas fakta masih tingginya backlog perumahan di Indonesia yang mencapai 12,7 juta unit berdasarkan data Badan Pusat Statistik pada tahun 2021.