KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Selama penyelenggaraan GIIAS 2018, PT Toyota-Astra Motor memang tidak menargetkan angka penjualan. Namun sepanjang ajang ini tercatat Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) yang diraih mencapai 6.022 unit. Jumlah itu turun 15,6% dari perhelatan serupa tahun lalu yang mampu meraih SPK 7.136 unit. Executive General manager PT Toyota-Astra Motor, Fransiscus Soerjopranoto menjelaskan, raihan SPK di ajang GIIAS tidak dapat menjadi patokan penjualan sepanjang tahun ini. "Hasil ini tidak mencerminkan total penjualan kami sampai akhir tahun," kata Fransiscus kepada Kontan.co.id, Kamis (16/8). Menurutnya secara historikal, semester II akan selalu lebih tinggi penjualan dibanding semester I. Komposisinya semester I-2018 penjualan akan sebesar 48% dan semester II-2018 penjualan akan mencapai 52% dari total penjualan tahunan Toyota.
Strategi Toyota mengerek penjualan mobil sampai akhir tahun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Selama penyelenggaraan GIIAS 2018, PT Toyota-Astra Motor memang tidak menargetkan angka penjualan. Namun sepanjang ajang ini tercatat Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) yang diraih mencapai 6.022 unit. Jumlah itu turun 15,6% dari perhelatan serupa tahun lalu yang mampu meraih SPK 7.136 unit. Executive General manager PT Toyota-Astra Motor, Fransiscus Soerjopranoto menjelaskan, raihan SPK di ajang GIIAS tidak dapat menjadi patokan penjualan sepanjang tahun ini. "Hasil ini tidak mencerminkan total penjualan kami sampai akhir tahun," kata Fransiscus kepada Kontan.co.id, Kamis (16/8). Menurutnya secara historikal, semester II akan selalu lebih tinggi penjualan dibanding semester I. Komposisinya semester I-2018 penjualan akan sebesar 48% dan semester II-2018 penjualan akan mencapai 52% dari total penjualan tahunan Toyota.