KONTAN.CO.ID - Kementerian Perhubungan bersama dengan Waskita Karya menyosialisasikan LRT (Light Rail Transit) Palembang dalam Dialog Bersama Untuk Bangsa Bersama Menteri Perhubungan di Universitas Sriwijaya Palembang. Sosialisasi ini dilakukan untuk mengetahui ekspektasi masyarakat pada LRT tersebut. "Sosialisasi ini penting dilakukan karena LRT merupakan angkutan massal yang relatif baru. Kami ingin tahu ekspektasi masyarakat di Palembang seperti apa. Semoga ketika LRT beroperasi tidak ada lagi gap dari masyarakat," ujar Budi Karya Sumadi, Menteri Perhubungan dalam keterangan resminya, Sabtu (27/8). Dalam sosialisasi tersebut, Budi menjelaskan pentingnya transportasi massal dalam suatu kota, seperti Jakarta yang sudah memiliki BRT dan sedang dibangun MRT dan LRT.
Struktur LRT Palembang ditarget rampung Februari
KONTAN.CO.ID - Kementerian Perhubungan bersama dengan Waskita Karya menyosialisasikan LRT (Light Rail Transit) Palembang dalam Dialog Bersama Untuk Bangsa Bersama Menteri Perhubungan di Universitas Sriwijaya Palembang. Sosialisasi ini dilakukan untuk mengetahui ekspektasi masyarakat pada LRT tersebut. "Sosialisasi ini penting dilakukan karena LRT merupakan angkutan massal yang relatif baru. Kami ingin tahu ekspektasi masyarakat di Palembang seperti apa. Semoga ketika LRT beroperasi tidak ada lagi gap dari masyarakat," ujar Budi Karya Sumadi, Menteri Perhubungan dalam keterangan resminya, Sabtu (27/8). Dalam sosialisasi tersebut, Budi menjelaskan pentingnya transportasi massal dalam suatu kota, seperti Jakarta yang sudah memiliki BRT dan sedang dibangun MRT dan LRT.