Sturgill Simpson, penyanyi country positif terinfeksi virus corona



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sturgill Simpson, Penyanyi musik country pemenang Grammy Award positif terinfeksi virus corona. 

Simpson sempat mengalami beberapa gejala yakni demam, nyeri dada, dan tekanan darah tinggi. Sebelumnya, dia dan bandnya sedang melakukan tur konser di Eropa Barat dan Amerika Serikat bagian tengga sejak akhir Januari sampai awal Maret 2020. 

Baca Juga: Jay Benedict, aktor Hollywood meninggal dunia karena komplikasi virus corona

Pada 12 Maret 22020, tur konser dibatalkan dan Simpson mendatangi rumah sakit. 

Melalui unggahan di Instagram pribadinya @sturgillsimpson Minggu (12/4) Simpson bercerita dokter yang memeriksanya menolak untuk melakukan uji virus corona karena dianggap tidak masuk dalam kriteria pengujian. 

Selain itu, sang dokter mengatakan bila Simpson tidak mungkin tertular virus corona.

Tanggal 6 April 2020, Simpson dan istrinya mendapatkan tes virus corona drive-through gratis. Hasilnya, Simpson positif terinfeksi virus corona dan sang istri negatif. 

Sekarang, Simpson tengah menjalani masa karantina selama dua minggu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati