Sudah bisa dibeli hari ini, tiket IMX 2020 dijual mulai dari Rp 25.000



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tiket Indonesia Modification Expo (IMX) resmi dijual pada Kamis (30/7). Dalam gelombang pertama penjualan ini, tiket dijual mulai dari seharga Rp 25.000 (early bird). Dengan harga tersebut, pembeli sudah mendapatkan kesempatan untuk memperoleh Giveaway dan Supergiveaway dengan nilai total ratusan juta rupiah.

IMX Project Director Andre Mulyadi mengatakan, pengadaan sistem penjualan presales dimaksudkan untuk memenuhi antusiasme calon pembeli tiket. “Kami sengaja membuat sistem presales karena banyaknya calon pengunjung yang ingin mengamankan tiket IMX 2020 terlebih dahulu,” kata Andre dalam keterangan tertulis yang diterima Kontan.co.id, Kamis (30/7).

Sedikit informasi, IMX 2020 akan dihelat pada 10 Oktober mendatang dengan menerapkan konsep hybrid alias campuran antara event offline dan online. Maksudnya, penyelenggara event akan tetap menyelenggarakan event, sementara pengunjung cukup menyaksikan event secara online dari mana saja.


Baca Juga: Honda populerkan balap mobil di Indonesia lewat platform virtual

Nantinya, IMX 2020 akan menampilkan berbagai hal menarik, mulai dari produk-produk aftermarket terbaru, jasa modifikasi, hingga mobil-mobil modifikasi terbaik di Indonesia. 

Tidak hanya itu, penyelenggara IMX 2020 juga menyediakan Giveaway dan Supergiveaway berupa satu unit mobil yang dimodifikasi dalam kolaborasi antar Industri bagi pengunjung yang beruntung. Untuk supergiveaway, pihak IMX 2020 akan memberikan satu unit Suzuki Ignis yang dimodifikasi dengan gaya Time Attack oleh Garasi Drift.

Andre bilang, semua penjualan tiket akan dilakukan secara online, sehingga calon pengunjung cukup memanfaatkan perangkat gawai yang dimiliki untuk membeli tiket.

“Kami didukung pula oleh sistem registrasi tiket online dari loket.com yang profesional, yang akan memudahkan pembelian dan pengiriman tiket, serta jaminan registrasi tiket untuk mendapatkan kesempatan yang sama memperoleh undian Giveaway dan Supergiveaway,” jelas Andre.

Tiket IMX 2020 berbentuk softcopy yang akan dikirimkan ke email pembelinya. Tiket akan berisi nomor barcode giveaway unik, streaming link khusus untuk menonton IMX 2020 melalui gadget, serta kupon undian Giveaway dan Supergiveaway

Baca Juga: Dyandra akan gelar Property Weekend Fiesta, Oktober mendatang

Penjualan tiket akan dilakukan dengan sistem ‘siapa cepat dia dapat’. Artinya, penjualan gelombang pertama akan dihentikan apabila stok ketersediaan tiket presales sudah habis.

Calon pembeli yang kehabisan tiket gelombang pertama nantinya dapat membeli tiket secara reguler dengan harga yang sama dengan tiket 2 hari penyelenggaraan offline event IMX tahun lalu. Semua tiket IMX 2020 bisa diperoleh dengan mengunjungi website www.imx2020.net.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .