KONTAN.CO.ID - Intip jadwal jalur Prestasi SPMB SMA Wilayah Sulsel 2025. Tahun ajaran baru menjadi salah satu momen penting yang paling dinantikan oleh calon peserta didik di Sulawesi Selatan adalah pengumuman hasil Sistem Penerimaan Peserta Didik Baru (SPMB) 2025 jenjang SMA. Setelah melewati tahapan pendaftaran dan verifikasi, para pendaftar tentu ingin segera mengetahui hasil seleksi yang menentukan langkah mereka ke jenjang pendidikan selanjutnya. Untuk itu, informasi mengenai jadwal jalur terakhir seperti jalur prestasi menjadi hal krusial yang perlu diperhatikan untuk kesempatan memasuki sekolah negeri.
- Buka laman resmi SPMB Sulsel di https://spmb.sulselprov.go.id
- Klik menu “Pengumuman” di halaman utama.
- Pilih tahun ajaran, jenjang pendidikan (SMA), serta nama sekolah tujuan.
- Setelah sekolah ditampilkan, klik nama sekolah tersebut.
- Tunggu hingga file PDF berisi daftar nama siswa yang lulus terunduh dan terbuka secara otomatis.
Jadwal Pendaftaran SPMB Jalur Prestasi
Untuk jalur prestasi SMA, proses pendaftaran akan dimulai pada Senin, 23 Juni 2025 dan berakhir Selasa, 24 Juni 2025. Jalur ini mencakup berbagai kategori prestasi seperti: 1. Akademik 2. Non-akademik 3. Nilai rapor 4. Keagamaan 5. Kepemimpinan.- Pendaftaran: 23 Juni 2025–24 Juni 2025 (07.00-19.00 WITA)
- Verifikasi: 24 Juni 2025–26 Juni 2025 (06.30-16.00 WITA)
- Pengumuman: 28 Juni 2025 (08.00 WITA)
- Daftar Ulang: 3 Juli 202504 Juli 2025 (06.30-16.00 WITA)