KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah terus melemah dan menembus Rp 14.000 per dolar Amerika Serikat (AS), rupiah diproyeksikan masih akan tertekan. Pada penutupan perdagangan hari ini (27/2), rupiah spot terkoreksi ke level Rp 14.025 per dolar AS. Mata uang garuda ini melemah 0,61% dibandingkan penutupan yang sebelumnya berada di level Rp 13.940 per dolar AS. Pada kurs tengah Bank Indonesia (BI), rupiah juga terkoreksi dan berada di level Rp 14.018 per dolar AS atau melemah 0,37%. Analis Kapital Global Investama Alwi Assegaf memproyeksikan pada esok hari rupiah akan kembali melemah seiring dengan penyebaran virus corona yang belum menunjukkan tanda-tanda mereda.
Sudah melemah ke Rp 14.025, bagaimana arah rupiah besok?
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah terus melemah dan menembus Rp 14.000 per dolar Amerika Serikat (AS), rupiah diproyeksikan masih akan tertekan. Pada penutupan perdagangan hari ini (27/2), rupiah spot terkoreksi ke level Rp 14.025 per dolar AS. Mata uang garuda ini melemah 0,61% dibandingkan penutupan yang sebelumnya berada di level Rp 13.940 per dolar AS. Pada kurs tengah Bank Indonesia (BI), rupiah juga terkoreksi dan berada di level Rp 14.018 per dolar AS atau melemah 0,37%. Analis Kapital Global Investama Alwi Assegaf memproyeksikan pada esok hari rupiah akan kembali melemah seiring dengan penyebaran virus corona yang belum menunjukkan tanda-tanda mereda.