KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) betah bergerak di zona merah sepanjang perdagangan hari ini, Rabu (19/1). Hingga akhirnya, IHSG ditutup melemah 22,078 poin atau 0,33% ke level 6.591,981. Analis Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christoper Jordan mengamati, IHSG ditutup melemah mengikuti pelemahan bursa saham secara global karena diperberat kenaikan yield treasury Amerika Serikat (AS) yang cukup tinggi ke level 1,88%. Sementara dari dalam negeri, investor masih mencermati kenaikan kasus Covid. Untuk perdagangan besok Kamis (20/1), IHSG diproyeksi melanjutkan pelemahan dengan level support di 6.572 hingga 6.553. Sementara itu, level resistance-nya di 6.612 hingga 6.633.
Sudah Melorot 0,33%, IHSG Diprediksi Lanjut Melemah di Perdagangan Kamis (20/1)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) betah bergerak di zona merah sepanjang perdagangan hari ini, Rabu (19/1). Hingga akhirnya, IHSG ditutup melemah 22,078 poin atau 0,33% ke level 6.591,981. Analis Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christoper Jordan mengamati, IHSG ditutup melemah mengikuti pelemahan bursa saham secara global karena diperberat kenaikan yield treasury Amerika Serikat (AS) yang cukup tinggi ke level 1,88%. Sementara dari dalam negeri, investor masih mencermati kenaikan kasus Covid. Untuk perdagangan besok Kamis (20/1), IHSG diproyeksi melanjutkan pelemahan dengan level support di 6.572 hingga 6.553. Sementara itu, level resistance-nya di 6.612 hingga 6.633.