KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sukses kantongi kontrak baru sebanyak 17% dari target 2019 di kuartal I 2019, saham PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) bisa dimanfaatkan investor untuk trading. Sebagai informasi, tahun ini WIKA, anggota indeks Kompas100 ini, menargetkan total kontrak baru sebesar Rp 61,74 triliun. Untuk mencapai target tersebut, artinya emiten itu perlu mengantongi rata rata 180 hingga 200 proyek per tahun. Per 25 Maret 2019 total nilai proyek yang berhasil dikantongi WIKA sebesar Rp 10,5 triliun atau sekitar 17% dari target. Analis MNC Sekuritas Rudy Setiawan mengatakan, capaian WIKA di awal tahun ini cukup baik. Umumnya perusahaan konstruksi baru akan mendapatkan kontrak baru di semester II.
Sukses kantongi kontrak Rp 10 triliun di kuartal I, Analis: Bisa beli saham WIKA
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sukses kantongi kontrak baru sebanyak 17% dari target 2019 di kuartal I 2019, saham PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) bisa dimanfaatkan investor untuk trading. Sebagai informasi, tahun ini WIKA, anggota indeks Kompas100 ini, menargetkan total kontrak baru sebesar Rp 61,74 triliun. Untuk mencapai target tersebut, artinya emiten itu perlu mengantongi rata rata 180 hingga 200 proyek per tahun. Per 25 Maret 2019 total nilai proyek yang berhasil dikantongi WIKA sebesar Rp 10,5 triliun atau sekitar 17% dari target. Analis MNC Sekuritas Rudy Setiawan mengatakan, capaian WIKA di awal tahun ini cukup baik. Umumnya perusahaan konstruksi baru akan mendapatkan kontrak baru di semester II.